JEMBER - Pada Selasa 08/12/2020 pukul 21.00 Wib sampai dengan selesai dilaksanakan patroli gabungan skala besar yang dipimpin langsung oleh Dandim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin bersama Kapolres Jember AKBP Arif Rachman Arifin bersama 100 orang gabungan TNI-Polri.
Acara Patroli gabungan diawali dengan apel bersama di depan Kantor Pemkab Jember, kemudian pengecekkan personel dan penentuan route patroli.
Pada tahap awal melaksanakan sterilisasi Area alun-alun Kabupaten Jember dengan menghimbau kepada masyarakat yang masih berada di sekitar alun-alun Kabupaten Jember untuk segera meninggalkan tempat dan kembali ke rumah masing-masing, serta memperhatikan protokol kesehatan.
Selanjutnya melaksanakan Patroli di wilayahnya Kabupaten Jember dengan rute Jl. Ahmad Yani, Jl. Trunojoyo, Jl. Cokroaminoto, Jl. Gajah Mada, Jl. Hayam Wuruk, Jl. Brawijaya, berhenti di Rest Area Jubung, selanjutnya patroli berlanjut ke Wilayah Barat, berlanjut ke wilayah Kec Tanggul dan Kec Ambulu.
Menyikapi kegiatan tersebut Dandim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin dalam pernyataannya menyampaikan, bahwa patroli ini semata-mata untuk mewujudkan rasa aman bagi masyarakat, menjelang dialaksanakannya pembugutan suara besuk pagi 09/12/2020.
Kita pemerintah melalaui aparat keamanan hadir ditengah-tengah masyarakat, diharapkan masyarakat merasa aman hingga saatnya pemungutan suara nanti sehingga tingkat partisipasinya lebih optimal, dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) suksen dan mampu mewujudkan terpilihnya pemimpin yang berkualitas, untuk membangun Jember kedepan. Tegas Dandim 0824/Jember (Siswandi)
Baca juga:
Nunung Lantik Bupati Batanghari
|