Dandim 0824/Jember Bersama Kepala BPN Berikan Surprise di Ulang Tahun Kapolres

    Dandim 0824/Jember Bersama Kepala BPN Berikan Surprise di Ulang Tahun Kapolres

    JEMBER - Bersamaan dengan kegiatan penandatanganan kerjasama antara Kodim 0824/Jember Bersama  Polres dengan Badan Pertanahan Nasional Agraria dan Tata Ruang (BPN ATR) Jember, di Aula Kodim 0824/Jember pada Kamis 24/06/2021, Dandim dan Ka BPN Berikan Surprise kepada Kapolres Jember.

    Surprise tersebut dilakukan karena pada tanggal tersebut bertepatan dengan ulang tahun Kapolres Jember AKBP Arif Rahman Arifin, usai acara penanda tanganan kerjasama, langsung dikeluarkan kue tart dan berkumandang musik selamat ulang tahun yang sontak disambut meriah oleh hadirin semua.

    Kapolres AKBP Arif Rahman Arifin yang berulang tahun hanya terlihat bingung dengan suasana yang seketika menjadi berubah drastis tersebut. Serta mengucapkan terima kasih atas surprisenya. Selanjutnya Dandim 0824/Jember memberikan kue tart kepada Kapolres Jember.

    Demikian halnya Kepala BPN ATR Jember Agus Mulyo Santoso yang juga memberikan kue tart ulang tahun kepada Kapolres Jember.

    Usai kegiatan, Dandim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, saat diwawancarai menyatakan selamat ulang tahun kepada Kapolres AKBP Arif Rahman Arifin.

    Pada acara ini sengaja kita kejutkan dengan kue tart, yang kita persembahkan untuk beliau, semoga Kapolres bersama keluarga selalu dilimpahkan  kesehatan dan  kesuksesan dalam kariernya, ini wujud kebersamaan kita TNI-Polri di Kabupaten Jember.

    Sedangkan Agus Mulyo Santoso terkait dengan acara ini menyatakan, bahwa saya sangat bahagia berada di Jember ini dengan keberadaan Dandim 0824 dan Kapolres Jember yang sangat akrab.

    Kondisi ini tentunya menjadi teladan bagi masyarakat Jember untuk kompak dan bersatu, seperti keakraban Dandim dan Kapolres sebagai gambaran keakraban TNI-Polri di Kabupaten Jember. Sekaligus saya sampaikan selamat ulang tahun kepada Kapolres, semoga Sukses selalu. Ungkap Agus Mulyo Santoso.  (Siswandi)

    Jember Jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0824/Jember bersama Kapolres Tanda...

    Artikel Berikutnya

    Optimalkan Upaya Antisipasi Melonjaknya...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    KRI Sultan Iskandar Muda-367 Tiba Di Beirut Lebanon
    Kontingen Garuda Satgas BGC 39 F Monusco Berikan Bantuan Dana Untuk Masjid Said Di Kanyasi Village, Kongo
    Wakapuspen TNI Buka Rapat Anggota Tahunan Koperasi Citra Dana Yasa
    Datangi Langsung Warga Lansia, Aipda Deni Herdianto Salurkan Sembako dan Uang
    Kababinkum TNI Membuka Acara Annual Meeting Cooperation TNI-ICRC Tahun 2025

    Ikuti Kami