JEMBER - Dalam rangka mengantisipasi banjir, serta dalam rangka mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat, 80 orang warga masyarakat Dusun Darungan Desa Karang Harjo Kecamatan Silo, melaksanakan pembersihan selokan sepanjang 500 meter.
Hadir dan ikut membaur kerja bakti bersama masyarakat diantaranya Babinsa Karang Harjo Serma Junali, Bhabinkamtibmas dan Kepala Dusun Darungan.
Menyikapi kegiatan tersebut Danramil 0824/07 Silo Kapten Chb Abd Halik saat di wawancarai membenarkan adanya kegiatan anggotanya tersebut, dalam memotivasi masyarakat untuk memelihara budaya gotong royong dalam memelihara lingkungannya.
Demikian halnya Dandim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, saat dikonfirmasi sangat mendukung kegiatan anggota bersama masyarakat tersebut, sekaligus dimasa pandemi ini kebersihan merupakan bagian penting dalam mencegah berkembangnya cobmvid 19 dan wabah penyakit lainnya. (Siswandi)