Lakukan Operasi Yustisi di Depan Kantor.Bakorwil V Jember, Petugas Tindak 71 Orang

    Lakukan Operasi Yustisi di Depan Kantor.Bakorwil V Jember, Petugas Tindak 71 Orang

    JEMBER - Pelaksanaan operasi yustisi penegakan disiplin protokol kesehatan covid 19 di Kabupaten Jember, terus digalakkan di Wilayah Kabupaten Jember, seperti yang dilakukan pada Jum'at 15/10/2021 di depan Kantor Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) V Jember.

    Personel yang dilibatkan diantaranya dari TNI Kodim 0824/Jember dipimpin oleh Kapten Inf Sondah Krisyamto, dari Polres Jember dipimpin Iptu Heru S, Satpol PP Kab Jember dipimpin Erwin Prasetya, Dinas Perhubungan dan unsur terkait lainnnya.

    Menurut Danramil 0824/11 Sumbersari Kapten Inf Sondah Krisyamto yang memimpin jalannya operasi menyampaikan,  bahwa sangat disayangkan masih ada warga masyarakat yang abai, pada situasi pandemi seperti sakarang ini. 

    Kita menindak 71 orang pelanggar tidak.mengenakan masker saat berkendara, 34 orang kita beri sanksi kerja sosial pembersihan, 37 orang kita beri sanksi teguran, mereka kita data dan kita berikan pengarahan. Tegas Danramil Sumbersari tersebut.

    Selanjutnya Dandim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, dalam konfirmasinya menyatakan, bahwa operasi yustisi penegakan disiplin ini terus kita lakukan selama masa pandemi ini belum dinyatakan berakhir.

    Kita sangat berharap masyarakat tidak abai terhadap protokol kesehatan (Prokes), meskipun kondisi pandemi semakin membaik dan grafiknya semakin menurun, sehingga terus menurun dan kita semua keluar dari pandemi Covid 19 ini. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    Jember Jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Jember City Of Charm dan Juara Umum UMKM...

    Artikel Berikutnya

    420 Vaksin Sasar Pelajar SMPN 7 Jember,...

    Berita terkait

    Polling Suara

    Siapakah Presiden Pilihan Anda?
    Please select an option!
    Kamu sudah mengirim pendapat ini sebelumnya!
    Siapakah Presiden Pilihan Anda?

    Total Vote: 912

    Anies Baswedan - A. Muhaimin Iskandar
    41.8 %
    Ganjar Pranowo - Mahfud MD
    14.4 %
    Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka
    43.9 %
    View Options

    Rekomendasi

    Sambut May Day 1 Mei 2024 Kapolda Jatim Ajak Serikat Buruh Jaga Sitkamtibmas 
    Gelombang PHK Melanda Industri Teknologi dan Hiburan: Sony, eBay, Google, dan Lainnya Pangkas Ribuan Posisi
    Perkokoh Kemanunggalan, Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Rutin Komsos Bersama Warga Binaan
    Polda Jatim Periksa 29 Saksi terkait Dugaan Praktik KKN dalam Seleksi Perangkat Desa di Kediri
    Kodim 0824/Jember Terima Kunjungan Tim Audit Kinerja Itdam V/Brawijaya 

    Ikuti Kami