JEMBER - Jelang pelaksanaan penutupan kegiatan TNI manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 110 Kodim 0824/Jember pada Rabu 31/03/2021, Satuan Tugas (Satgas) TMMD melaksanakan penyerahan bantuan perlengkapan ibadah kepada pengurus Mushola Darul Mutaalimin Ustad Zaenal Abidin, pada Selasa 30/03/2021.
Kegiatan tersebut diwakili oleh Danramil 0824/07 Silo Kapten Arm M Ismuni, mewakili Dansatgas TMMD didampingi oleh sejumlah anggota Satgas TMMD, dan diterima langsung oleh Ustad Zaenal Abidin disaksikan warga masyarakat sekitar.
Bantuan tersebut berupa sajadah panjang 1 gulung, Al Quran, prasarana lainnya, guna menunjang sarana dan parasarana ibadah dan kegiatan mengajar mengaji di mushola Darul Mutaalimin tersebut.
Kapten Arm M Ismuni, dalam wawancaranya menyatakan, bahwa kegiatan ini sekaligus merupakan penyerahan mushola yang sudah di renovasi ini kepada masyarakat yang diwakili oleh ustad Zaenal Abidin, agar bermanfaat lebih optimal dan agar dirawat sehingga tetap bagus seperti ini, selayaknya tempat ibadah untuk menghadap Allah SWT.
Ustad Zaenal Abidin secara singkat menyampaikan terima kasih kepada Satgas TMMD, yang telah menyulap mushola kami ini mejadi lebih bagus lagi, apalagi kita dibantu perlengkapan ibadah, semoga lebih menyemangati masyarakat dalam meningkatkan ibadahnya, menyemangati adik-adik untuk lebih giat mengaji dan mari bersama-sama kita rawat dan kita ramaikan ibadah dimushola ini. (Siswandi)