JEMBER - Pengerjaan renovasi rumah tidak layak huni (rutilahu) sebagai pekerjaan awal Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 110 Kodim 0824/Jember, pada Sabtu 13/02/2021 mendapatkan kunjungan dari Wakil Asisten Teritorial Kodam V/Brawijaya (Waaster Kodam V/Brw).
Kedatangan Waaster Kodam V/Brw Letkol Inf Adiarso didampingi Perwira Seksi Teritorial (Pasi Ter ) Kodim 0824/Jember Kapten Arm Suhartono, Danramil 0824/07 Kapten Arm M Ismuni, Staf Teritorial Pelda Syaifudin dan Babinsa Serka Riki Rikardo.
Rombongan langsung mengadakan pengecekkan pengerjaan, dengan melakukan pencermatan baik dari dalam maupun dari luar rumah, terhadap rumah yang sdang dikerjakan milik Bu Murpali di RT.002/029 Dusun Sumberlanas Timur Desa Karang Harjo Kecamatan Silo Kabupaten Jember.
Kapten Arm Suhartono usai kegiatan tersebut, saat kami wawancarai menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut berupakan hal biasa dalam setiap kegiatan selalu dilakukan perencanaan, pengawasan dan pengendalian. (Siswandi)